Sunday, 28 February 2016

Perubahan All New Pajero Sport 2016

Mitsubishi kembali mengeluarkan varian baru mobil mereka. Kali Pajero Sport terbaru juga mengalami bebrapa perubahan baik pada interior, eksterior dan dapur pacunya. Berikut perbedaannya:


 Menunggu All-New Pajero Sport di Indonesia yang sebentar lagi akan diluncurkan, sudah beredar sebelumnya foto-foto detal perubahan di dunia maya. Meskipun pihak PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selama ini menutup rapat informasi mengenai spesifikasi detail All-New Pajero, namun tak ada salahnya kita bandingkan All-New Pajero Sport yang lebih dulu hadir di Thailand.

All New Pajero Sport dilengkapi banyak fitur-fitur baru, dan kelebihan-kelebihan yang dibenamkan akan menghipnotis konsumen.
Pajero Sport terbaru yang dirancang menggunakan bahasa desain "Dynamic Shield", menjadi pembeda dari generasi Pajero Sport sebelumnya.

Mobil SUV 7 penumpang ini dikemas lebih modern dan siap bersaing dengan Ford Everest, Isuzu Mu-X dan pastinya rival terkuatnya Toyota Fortuner di pasar Indonesia.



All New Pajero Sport tetap menggunakan ukuran jarak poros roda 2.800 mm, bodinya lebih panjang namun tongkrongannya lebih pendek. Mempunyai dimensi panjang 4.785 mm, lebar 1.815 mm dan tinggi 1.805 mm. Sebelumnya mempunya panjang 4.695 mm, lebar 1.815 mm dan tinggi 1.840 mm.

Mobil ini mepunyai ground clearence 218 mm dengan approach anggle 30 derajat, ramp break over 23 derajat dan rear departure anggle 24 derajat. Sementara untuk suspensinya diperbarui dengan tingkat redam lebih baik serta hitungan geometri diubah agar pengendaliannya lebih mantap.

Interior
Dalam kabin, konsol tengah lebih tinggi dan ditambah aksen warna silver. Roda kemudi mempunyai desain baru, pandangan serta informasi pengemudi saat ini didukung instrument cluster dengan penampang lebih jelas.

Pada Multi Information Display (MID) baru sekarang dilengkapi dengan petunjuk mengenai kondisi pengemudi, pengaturan mode off-road, hitungan konsumsi bahan bakar serta indikator eco untuk mengemudi irit. Tingkat kesenyapan ditingkatkan serta desain ventilasi air conditioner mendapat sentuhan desain baru.

Transmisi 8 percepatan
All new Pajero Sport di Thailand menggunakan mesin 4N15 2.4L MIVEC turbo commonrail yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 181 tk dengan torsi pada 3.500 rpm. Gerak seluruh bodi mengandalkan torsi maksimal 430 NM pada 2.500 rpm dengan transmisi otomatis 8 percepatan yang merupakan pengembangan baru yang dilakukan Mitsubishi.

Juga dilengkapi dengan mode off road baru untuk 4WD, yaitu untuk  gravel, Mud/Snow, Sand and Rock (khusus 4LLC: gerak 4 roda dengan differential lock untuk medan berat) yang bekerja bersama Active Stability and Trantion Control (ASTC).

Beberapa fitur tambahan baru disematkan pada generasi ketiga Pajero sport diantaranya adalah Forward Collision Mitigation (FMC), Blind Spot Warning (BSW), around view monitor, sonar parking sensor, electric parking brake, Ultrasonic Misacceleration Mitigation System (UMS) serta 7 air bag. Sementara untuk Hill Start Assist dan Hill Descent Control menjadi fitur standar untuk varian tertinggi.

Nah, untuk pasar Indonesia Pastinya akan ada pembeda spesifikasi dan beberapa fitur yang disesuaikan untuk pasar Tanah Air. Rencanannya pihak KTB akan mengajak awak media untuk merasakan dan menyaksikan untuk pertama kalinya muncul (20/1).

Sumber: http://autotekno.sindonews.com/read/1077763/120/ini-perubahan-all-new-pajero-sport-1453023897

No comments:

Post a Comment